PUBLIK NEWS.CO.SAMARINDA – Komisi III DPRD Kota Samarinda meminta kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Samarinda agar segera memaksimalkan program yang telah diberikan Bantuan Keuangan (Bankeu) dari Pemerintah Provinsi Kaltim.
Sekertaris Komisi III DPRD Samarinda, Novan Syahronny Pasie berharap program tersebut dapat rampung dan terealisasi secara penuh sebelum memasuki tahun 2023.
Ia juga mengatakan, proses lelang yang dilaksanakan PUPR terbilang sangat lambat, lantaran lelang terjadi di bulan Agustus 2022.
“Itu juga tidak terlepas dari proses lelang yang dilakukan PUPR begitu lambat pada bulan Agustus yang lalu,” katanya, Jum’at, (18/11/2022).
Walupun begitu, ia tetap berharap agar program yang menggunakan anggaran dari Pemprov Kaltim tersebut dapat dimaksimalkan oleh PUPR.
“DPRD Samarinda memastikan semua itu segera terealisasi serta memaksimalkan proses dengan sisa waktu yang ada,” sambungnya.
Lebih lanjut, tegas Novan sapaan akrabnya, jika terkendala masalah administrasi dan lainnya, akan menjadi pelajaran penting untuk tahun 2023. “Jangan sampai kita menghilangkan kepercayaan pemprov dengan diberikannya bantuan anggaran tetapi saat pelaksanaan malah tidak maksimal,” tutupnya.(Adv)