PUBLIKNEWS.Co.KUKAR.Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Anak (DP3A) Kutai Kartanegara saat ini memiliki Mal Pelayanan Perempuan dan Anak (MPPA). Mal Perempuan dan Anak yang beralamatkan di kawasan Jalan Imam Bonjon Tenggarong tersebut direncanakan dalam waktu dekat akan diresmikan penggunaanya.
Menurut Kepala DP3A Kukar Bambang Arwanto, kantor MPPA merupakan inovasi sebagai langkah nyata untuk memberikan pelayanan perempuan dan anak Kutai Kartanegara.
“Saat ini kami tengah mempersiapkan segala sesuatunya, dan ketika sudah diresmikan oleh pak Bupati Kukar nanti langsung beroperasi. Kita siapkan sarana prasana dan SDM nya,” katanya.
Menurutnya, Pemkab Kukar yang dalam hal ini Bupati Edi Damansyah sangat merespon dan mendukung berdirinya MPPA Kutai Kartanegara, sebab sejalan dengan program pemerintah Kukar yakni memberikan pelayanan terbaik bagi perempuan dan anak Kutai Kartanegara.
. Keberadaan MPPA Kukar nantinya memberikan pelayanan perlindungan dan pemberdayaan bagi perempuan dan anak se-Kukar. Seperti pelayanan mediasi perempuan dan anak yang dihadapkan pada persoalan hukum dan lainnya. Tak hanya itu saja, di MPPA nantinya juga memberikan pelayanan advokasi, konseling, psikologi, dengan melibatkan beberapa instansi terkait.
“Harapan kita dengan keberadaan MPPA Kutai Kartanegara nantinya kasus kasus kekerasaan terhadap perempuan dan anak di Kukar semakin menurun,” katanya.(adv)