PublikNews.Co Samarinda – Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Samarinda, Celni Pita Sari, memberikan tanggapan mengenai pembangunan Teras Samarinda, yang saat ini mengalami keterlambatan dari jadwal yang ditetapkan.
Ia menjelaskan bahwa berdasarkan hasil hearing dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), progres pembangunan teras saat ini baru mencapai sekitar 25%. Meskipun desain dan sketsa telah disetujui, masih ada pembahasan terkait pendanaan dan cara pembayaran yang perlu diperjelas.
“Kemarin kita melakukan hearing dengan PUPR, namun belum ada jawaban pasti terkait pendanaan dan cara pembayaran yang akan digunakan. Mereka menunggu hasil rapat dengan pemerintah kota dan walikota sebelum memberikan informasi lebih lanjut. Kami berharap dapat mendapatkan jawaban yang signifikan dalam waktu dekat,” ujarnya pada Senin (22/01/2024).
Berkaitan dengan keterlambatan pembangunan yang seharusnya selesai pada akhir Desember 2023, ia menyampaikan bahwa biasanya kontraktor yang lalai dalam memenuhi jadwal penyelesaian proyek akan dikenakan denda, sesuai dengan aturan yang berlaku.
“Setiap kontraktor yang lalai biasanya kena denda. Namun, kita masih menunggu informasi lebih lanjut dari pihak terkait terkait sanksi atau denda terkait keterlambatan ini,” jelasnya.
Meskipun menghadapi beberapa kendala, ia menyampaikan harapannya agar Teras Samarinda dapat segera menjadi kenyataan. Dia berharap terbangun sesuai dengan desain yang telah ditetapkan, menjadi tempat hangout yang nyaman, dan memberikan kontribusi positif untuk masyarakat Samarinda.
“Kami berharap pembangunan ini tidak terhenti, dan berjalan sesuai dengan rencana. Teras Samarinda diharapkan menjadi tempat berkumpul yang menyenangkan, terutama bagi anak muda dan warga Samarinda pada umumnya. Kami juga berharap adanya dukungan dari Pemerintah Provinsi untuk memastikan proyek ini dapat segera diselesaikan,” tambah Celni Pita Sari.
Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya memastikan kelancaran pembangunan dan mencegah proyek mangkrak. Dia berharap adanya kerjasama antara berbagai pihak untuk mendukung pembangunan Teras Samarinda dan proyek-proyek infrastruktur lainnya di wilayah tersebut.
Penulis Nur Ainunnisa | Editor Eka Mandiri