PublikNews.Co.SAMARINDA.Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Sigit Wibowo, meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) agar melakukan percepatan transformasi digital di desa-desa, terutama di daerah penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN).
“Program digitalisasi memiliki peran yang penting meningkatkan pelayanan dan penyebaran informasi di desa-desa, maka dari itu Pemprov menjadikan digitalisasi sebagai program prioritas. Dengan adanya digitalisasi, diharapkan desa-desa yang tertinggal di Kaltim dapat maju lebih cepat melalui perkembangan teknologi,” Ucap Sigit
Sigit menyebutkan ,Hambatan yang dihadapi saat ini adalah jaringan internet yang masih sulit dilakukan penyedian layanan telekomunikasi berinvestasi di desa terpencil.
“Karena jarak dari kota ke kota atau provinsi ke provinsi lain itu jauh. Jadi investor terkendala dengan jarak itu juga, selain itu biaya menjadi masalah serius bagi penyedia layanan untuk masuk di pedesaan,” Tuturnya.
Harapannya, Pemerintah Pusat maupun Pemerintah daerah terlibat dalam penyedia layanan telekomunikasi agar ketersediaan jaringan telekomunikasi mampu menembus di daerah terpencil dan tidak mengalami ketertinggalan.
Penulis Nur Ainunnisa | Editor Eka Mandiri