PublikNews.co Samarinda– Anggota DPRD Komisi I, Jahidin memberikan apresiasi positif terhadap kinerja Pejabat (Pj) Gubernur yang sedang menjabat, dengan menjawab pertanyaan secara komprehensif dalam rapat terbaru. Jahidin menyatakan kebanggaannya atas antusiasme dan respons positif Pj Gubernur terhadap pertanyaan yang diajukan.
“Sangat bagus, antusias betul, dan alhamdulillah jika gubernurnya seperti ini. Komunikasi yang bersambung membuat kerja sama semakin baik. Beliau memahami persis tugas-tugas di bidang pemerintahan daerah, mengingat beliau pernah menjadi salah satu Dirjen di Kementerian Dalam Negeri yang membawahi urusan kedaerahan,” ujarnya pada Selasa (21/11/2023).
Menyoroti aspek pilihan Pj Gubernur dari pemerintahan pusat, Jahidin mengakui bahwa pemilihan ini membawa dampak positif.
“Tidak mungkin Pj Gubernur berasal dari daerah yang dipimpinnya, pasti dari pemerintahan pusat yang di-drop. Bahkan tidak hanya gubernur dan bupati, semuanya dari Kemendagri. Nama yang kita usulkan sampai ke Surabaya untuk rapat, meski sebetulnya harapannya tidak perlu karena itu hanya membuat capek, sementara DPRD berhak mengusulkan,” jelas Jahidin.
Lebih lanjut, Jahidin menekankan bahwa kinerja Pj Gubernur patut diakui, terutama dalam menjaga koordinasi yang baik dengan DPRD.
“Kinerjanya bagus, koordinasinya dengan DPRD sangat baik. Ini sesuai dengan harapan kami dari komunikasi yang transparan dan tanggap. Beliau selalu hadir setiap paripurna, jika tidak ada halangan,” tambahnya.
Jahidin secara pribadi mendukung Pj Gubernur untuk maju pada pemilihan 2024, mengajak pendukungnya untuk memberikan dukungan kepada beliau. Apresiasi Jahidin menjadi cerminan dari harapan positif terhadap kepemimpinan Pj Gubernur dan keterlibatan yang aktif dalam menjawab pertanyaan anggota DPRD.
Penulis Nur Ainunnisa | Editor Eka Mandiri